Sunday, October 7, 2012
Buruh Bersatu Tak Bisa di Kalahkan !!
Buruh Bersatu Tak Bisa di Kalahkan !!
Satu hari pasca mogok nasional dilakukan, tak banyak yang bisa saya tuliskan. Saya justru tertarik mengutip catatan Surya Tjandra dalam Fb-nya. Saya kira, apa yang dituliskannya mewakili apa yang kita rasakan.
Setiap mogok adalah sebuah pengalaman yang mengajarkan buruh hal-hal sebagai berikut:
1. Buruhlah yang berproduksi, bukan pemilik modal. Bahan mentah, mesin-mesin, dan perusahaan hanya mempunyai nilai apabila ada buruh di situ.
2. Buruh menjadi disadarkan, mereka tidak sendirian! Perjuangan para buruh meski menyebabkan banyak kesulitan pada diri mereka, memberi mereka kekuatan di dalam dan menginspirasi buruh lain serta anggota masyarakat lain.
3. Mogok mengingatkan pemilik modal tentang pelanggaran dan penindasan yang mereka lakukan, dan - berbeda dengan pemilik modal - para buruh yang mogok menumbuhkan kepercayaan di dalam pikirannya bahwa apa yang mereka lakukan adalah baik dan benar.
4. Buruh tidak diperbolehkan untuk mengekspresikan diri mereka secara bebas di tempat mereka bekerja, mereka harus memendam kemarahan merreka atau sekadar menggerutu. Sebuah mogok memberikan mereka kesempatan untuk meneriakkan dan menyatakan secara terbuka apa yg mereka rasakan dan pikirkan.
5. Sebuah mogok mengangkat dinamika sesungguhnya dari perjuangan kelas. Kekuatan para pemilik modal dan kekuatan para buruh sendiri, sekutu maupun musuh2 mereka, pengalaman tentang hukum, tujuan dari hukum, siapa yang ia layani, siapa yang membuatnya, dan siapa yg menegakkannya.
Buruh Indonesia hebat ! !
(3 oktober 2012, mogok nasional pertama, dan berhasil, di negeri ini)
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment
Note: Only a member of this blog may post a comment.